Mau tahu cara menghapus threads di bio Instagram? Simak artikel ini untuk tahu langkah-langkahnya dengan mudah dan jelas.
Menghilangkan Lencana Threads di Bio Instagram Permanen
Seperti yang kita tahu, Threads Instagram punya fitur unik seperti nomor urut (Lencana) kita yang sudah daftar Threads IG.
Dimana nomor urut atau Lencana ini akan muncul di profil Bio Instagram kita sendiri.
Nah, bagi kamu yang terganggu dengan adanya fitur Lencana ini, kamu bisa sembunyikan fitur tersebut.
Terus gimana cara menghilangkannya? Simak cara menghapus lencana threads di instagram permanen berikut ini.

Berikut cara menyembunyikan threads di bio Instagram:
1. Jalankan aplikasi Instagram versi terbaru
2. Pastikan kamu sudah Membuat Akun Threads Instagram
3. Pergi ke profil Instagram kamu
4. Tap atau Klik pada nomor Threads (Badge @1234)
5. Pada popup yang muncul pilih “Hide Badge”
Jika kamu menggunakan Instagram dengan bahasa Indonesia. Kamu bisa pilih Sembunyikan Lencana.
6. Kemudian pilih “Remove Badge”
Jika kamu menggunakan Instagram dengan bahasa Indonesia. Kamu bisa pilih Hapus Lencana.
7. Setelah itu kamu sudah berhasil menghilangkan lencana Threads di Bio Instagram secara Permanen
Perlu kamu ketahui juga bahwa, disini kita hanya menghilangkan atau menyembunyikan lencana Threads di Bio Instagram.
Apa fungsi lencana Threads di Bio Instagram?
Sebenarnya ini merupakan lencana atau badge sementara, yang memberitahukan followers IG kamu, bahwa kamu sudah bergabung ke Threads.
Apa Bisa Mengembalikan Lencana Threads di Instagram?
Sayangnya, kita tidak bisa mengembalikan lencana Threads di IG. Setelah kita menghapusnya di bio Instagram.
Nah itulah dia informasi tentang bagaimana cara menghapus threads di bio instagram. Semoga bisa membantu jadi referensi.